Sabil, Muhammad Ibnu (2022) . Keamanan Jaringan Listrik Pada Peralatan Budidaya Udang vannamei Di PT.Cumi – cumi Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong Kabupaten Lamongan Provinsi Jawa Timur. Politeknik Kelautan dan Perikanan Sidoarjo, Sidoarjo. (Unpublished)
![[thumbnail of Laporan KIPA_Muhammad Ibnu Sabil (2).pdf]](https://repository.poltekkpsidoarjo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Laporan KIPA_Muhammad Ibnu Sabil (2).pdf
Restricted to Registered users only
Download (10MB)
Abstract
Pengunaan energi listrik oleh konsumen energi listrik tiap tahun selalu mengalami peningkatan yang cukup pesat. Dari tahun 1980 hingga sampai 2014 di Indonesia pertumbuhannya bergerak sekitar angka 10 sd 15 persen hal tersebut seiring dengan tingkat kebutuhan masyarakat akan penggunaan energi listrik dan jumlah penduduk yang selalu terus meningkat. Bahkan pada sekitar tahun 1990 pernah mengalami krisis energi listrik (Zuhal, 2001).
Penggunaan energi listrik memang dapat merubah seluruh kehidupan manusia dan membuat kehidupan bertambah nyaman, namun kenyataan juga energi listrik bias menjadi momok yang menakutkan bagi manusia. Timbulnya kebakaran pada bangunan gedung tempat tinggimanusia dan membuat kehidupan bertambah nyaman, namun kenyataan juga energi listrik menjadi momok yang menakutkan bagi manusia. Timbulnya kebakaran pada bangunan gedung tempat tinggal dan lain-lain biasanya diakibatkan oleh kerusakan / gangguan jaringan listrik yang belum mempunyai peralatan keamanan yang baik.
Maksud dari Praktek Kerja Akhir (KPA) adalah untuk mengetahui secara langsung terkait Keamanan Jaringan Kelistrikan Pada Peralatan Budidaya Udang Vannamei Di PT. Cumi - Cumi Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong Kabupaten Lamongan Provinsi Jawa Timur.
Tujuan pelaksanaan Praktek Kerja Akhir (KPA) adalah sebagai berikut: Mengetahui jenis peralatan Budidaya udang vannamei di PT.Cumi-cumi Mengetahui dan memahami Jaringan kelistrikan Pada Tambak udang vannanmei Mengetahui Keamanan Jaringan Kelistikan Pada Peralatan Budidaya Udang Vannamei di PT. Cumi - cumi
Kerja Praktek Akhir (KPA) ini akan dilaksanakan selama 94 hari mulai tanggal 21 Maret 2022 sampai 1 Juli 2022 di PT. Cumi – Cumi Di Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong Kabupaten Lamongan Provinsi Jawa Timur.
Metode Kerja Praktek Akhir (KPA) digunakan metode Survey dan Magang. Metode survey adalah penyelidikan yang diadakan untuk memperoleh fakta-fakta dari gejala-gejala yang ada dan mencari keterangan secara faktual serta memaparkan tentang obyeknya menginterpretasikan dan membandingkan dengan ukuran standar yang sudah ditentukan. Peralatan Budidaya Yang Menggunakan Energi Listrik
Hasil Dan Pembahasan Pembesaran Udang Vannamei
Sistem budidaya udang yang diterapkan di PT. Cumi - cumi yaitu pembesaran secara intensif. Petakan yang dasaran dan dindingnya terbuat dari dari plastic HDPE. Dengan padat tebar sebanyak 125 – 150 benur/m2. Berikut adalah tahapan pembesaran udang yaitu persiapan tambak, pemeliharaaan udang vannamei dan panen.
Kerja Praktek Akhir (KPA) ini akan dilaksanakan selama 94 hari mulai tanggal 21 Maret 2022 sampai 1 Juli 2022 di PT. Cumi – Cumi Di Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong Kabupaten Lamongan Provinsi Jawa Timur.
Metode Kerja Praktek Akhir (KPA) digunakan metode Survey dan Magang. Metode survey adalah penyelidikan yang diadakan untuk memperoleh fakta-fakta dari gejala-gejala yang ada dan mencari keterangan secara faktual serta
memaparkan tentang obyeknya menginterpretasikan dan membandingkan dengan ukuran standar yang sudah ditentukan. Peralatan Budidaya Yang Menggunakan Energi Listrik
Peralatan Tambak Yang Mengunakan Energi Listrik Pada Tambak
Motor Listrik Sebuah motor listrik menggunakan energi listrik untuk menghasilkan energi mekanis. Motor listrik digunakan untuk mengerakkan kincir air dan pompa air masing – masing dengan listrik 3 phase, 380 Volt, 750 Wath.
Pompa air adalah suatu alat yang dengan menggunakan tenaga listrik untuk mengalirkan air dari laut ke kolam tendon dan seluruh petakan tambak. Jenis pompa air yang digunakan adalah pompa sentrifugal yang digerakkan oleh motor listrik dengan daya 750 Watt.
Lampu penerangan tambak berfungsi untuk menerangi area keliling tambak udang juga mencegah dari pencurian dan binatang – binatang lain seperti sapi, kambing, dan anjing yang masuk ke area tambak udang, selain itu penerangan itu juga membantu kita pada saat memberi pakan udang pada malam hari.
Komponen Peralatan Proteksi Jaringan Listrik Pada Tambak
MCB (Miniatur Contact Breaker) MCB merupakan alat pengaman arus listrik dari beban lebih dan hubungan singkat. Terdapat dua komponen penting pada MCB yakni termis sebagai bahan pengaman dari beban lebih, Relay elektromaknetik sebagai pengaman dari arus pendek.
Pilot Lamp Pilot lamp adalah sebuah lampu indikator yang menandakan jika pilot lamp ini menyala, maka terdapat sebuah aliran listrik masuk pada panel listrik tersebut. Pilot Lamp merupakan sebuah bagian penting dari komponen Panel Listrik.
Saklar adalah alat penyambung atau pemutus alran listrik. Secara sederhana, saklar merupakan perangkat mekanik yang terdiri dari dua atau lebih terminal yang terhubung secara internal ke kontak logam yang dapat dibuka dan ditutup oleh penggunanya.
Bok panel adalah sebuah bok yang terbuat dari beberapa bahan material mulai dari besi, alumunium dan besi, dengan berbagai ukuran sesuai dengan kebutuhan yang mana fungsi utamanya adalah pengaman dan kerapihan suatu instalasi listrik. Pada tambak milik PT. Cumi – cumi. panel kontrol diletakkan pada sisi petakan agar mempermudah proses pengoperasian maupun proses perawatan atau perbaikan saat terjadi kerusakan. Kondisi tombol on/off pada panel sudah tidak berfungsi.
Kesimpulan Dari hasil kerja Praktek Akhir ini diambil Kesimpulan antara
lain :
Peralatan Budidaya Udang Vannamei yang ada pada PT.Cumi – cumi
tersebut antara lain : menggunakan peralatan kincir air, pompa air, dan lampu penerangan tambak
Jaringan Listrik yang ada di PT Cumi–cumi meliputi Jaringan listrik PLN, dan atau jaringan listrik generator set yang diperlukan untuk mensuplai kebutuhan listrik diantaranya : Kincir air, pompa air dan penerangan tambak.
Keamanan Jaringan kelistrikan pada tambak di PT Cumi – cumi meliputi MCB, sekring, dan saklar.
DAFTAR PUSTAKA
Adiwijaya, Triyono, Herman, Aris Supramono dan Subiyanto, 2005.Manajemen Pakan Dan Pendygaan Populasi Pada Pudidaya Udang.DKP. Ditjen Perikanan Budidaya BPPAP Jepara.
Amir, Khairul, dan kanna I. 2008. Budidaya Udang Vannamei Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
Haliman, R. W dan D, Adijaya. 2005. Udang Vannamei Penebar swadaya Jakarta
Nurman, Muochamad. 2017 Mesin – Mesin Aerator untuk peralatan budidaya udang Lampung: CV. Pima Karya Surya.
Numan Mochamad. 2017 Untuk peralatan budidaya Jakarta Subagyo, 1991
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@poltekkpsidoarjo.ac.id |
Date Deposited: | 11 Aug 2025 08:55 |
Last Modified: | 11 Aug 2025 08:55 |
URI: | https://repository.poltekkpsidoarjo.ac.id/id/eprint/267 |